Senin, 28 November 2011

Membuat Gift Cards Kirigami Bunga, Buah, dan Sayuran

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama (GPU)

Penyusun :  M. Hamid Mitarwan

Harga : Rp. 58.000,-

SINOPSIS

Kirigami adalah kata dari bahasa Jepang, yang berasal dari kata “kiru” yang artinya ‘memotong’, dan “kami” yang berarti ‘kertas’. Jadi kirigami adalah seni memotong kertas. Pada awalnya kirigami hanya seputar melipat kertas yang kemudian dipotong/digunting, untuk mendapatkan bentuk yang diinginkan. Kemudian dalam perkembangannya meningkat menjadi bentuk-bentuk yang lebih kompleks, yaitu bentuk dua dan tiga dimensi. Peralatan yang dibutuhkan amat sederhana, yaitu kertas, gunting, dan cutter.
Kirigami dapat diaplikasikan dalam pembuatan pembungkus kado, hiasan, atau kartu ucapan. Sudah terbit bersamaan dengan buku ini yaitu Membuat Kirigami Gift Card “Cinta”. Dalam buku ini kita diajarkan membuat kirigami gift card bertema “Bunga, Buah, dan Sayuran”. Semuanya dilengkapi langkah-langkah pembuatannya yang amat mudah. Mulai dari komponennya, teknik memotong/menggunting desain/pola kirigami, dan teknik melipat kirigami. Ada 3 macam gift card kirigami yang bisa langsung Anda coba, yaitu 38 Kreasi Gaya Tegak (di antaranya Apel, Kiwi, Leci, Durian, Daun, Batang dan Akar, Bunga Matahari); 3 Kreasi Gaya Lukisan (Daun, Bunga, dan Kelopak Bunga); dan 45 Desain Pola Kirigami (Buah Naga, Srikaya, Lobak, Mawar dalam Pot, dan sebagainya).

500 Resep Makanan & Minuman Tradisional Paling Nikmat (HC)

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama (GPU)

Penyusun : Nyonya Rumah (JULIE SUTARJANA)

Harga : Rp. 350.000,-

SINOPSIS

Di kalangan pencinta kuliner, siapa tidak mengenal Nyonya Rumah? Totalitas, ketekunan, dan kesetiaan Julie Sutarjana alias Nyonya Rumah terhadap dunia kuliner menempatkannya sebagai penulis sekaligus praktisi kuliner Indonesia tiga zaman.
Buku ini merupakan “album resep” Nyonya Rumah selama 60 tahun berkarya. Setiap resep dilengkapi petunjuk detil khas Nyonya Rumah, dan semua sajian dalam buku ini memiliki cita rasa tradisional yang nikmat dan lezat.
Sebanyak 500 resep makanan dan minuman tradisional dalam buku ini tersaji dalam 20 kategori. Yaitu Acar dan Rujak, Botok, Bubur, Daging, Hidangan Ayam, Hidangan Ikan, Hidangan Nasi, Hidangan Sayur, Hidangan Tahu, Telur, Tempe, Sate, Sop, Soto, Pepes, Sambal, Mi, Kue, dan Minuman.

Minggu, 27 November 2011

Busyro Muqoddas:Penyuara Nurani Keadilan

Penerbit: Erlangga, 2011

Penulis: Elza Faiz & Nur Agus Susanto
Harga   : Rp. 72.000,-


M. Busyro Muqoddas, S.H, M.Hum, lahir di Yogyakarta, 17 Juli 1952. Kini Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggantikan ketua sebelumnya, Antasari Azhar. Pria yang akrab disapa Mas Bus ini sebelumnya adalah ketua merangkap anggota Komisi Yudisial RI periode 2005-2010.

Apa kata mereka?

Dengan wewenang yang besar, institusi KPK perlu dipimpin oleh manusia yang berjiwa merdeka, tetapi punya integritas moral yang prima. Busyro, sepanjang pengetahuan saya, punya semua kualifikasi itu. Bung Busyro, seperti halnya almarhum Baharuddin Lopa, sangat diperlukan tampil untuk memperbaiki citra penegak hukum yang sedang berada pada posisi titik nadir sekarang ini.
Prof. Dr. Ahmad Syafii Maarif (Guru Bangsa, Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah)

Mas Bus punya obsesi besar untuk menegakkan hukum dan keadilan, dan menindak siapa pun tanpa pandang bulu. Sikap seperti itu ditunjukkannya dengan tegas dan tanpa tedeng aling-aling.
Prof. Dr. Moh. Mahfud MD (Ketua Mahkamah Konstitusi RI)

Busyro itu manusia hukum, kaku dan kering. Jiwanya hukum, akal-otaknya hukum, hatinya hukum, kepala dan badannya hukum, tangan dan kakinya hukum. Tidak mungkin Busyro mangkir dari prinsip hukum, karena kalau itu ia lakukan berarti ia mangkir dari dirinya sendiri.
Emha Ainun Nadjib (Budayawan

Pak Busyro memiliki integritas pribadi, kepekaan sosial-politik, serta wawasan hukum yang luas.
Prof. Dr. T Gayus Lumbuun SH., MH (Hakim Agung RI)

.

Sabtu, 19 November 2011

DUA TANGIS DAN RIBUAN TAWA

Penerbit : Elex Media Komputindo

Penulis : Dahlan Iskan

Harga : Rp. 64.800

Kiat-Kiat CEO PLN, Dahlan Iskan dalam komunikasi dengan karyawannya yang berjumlah 50.000 orang, dan tersebar di seluruh pelosok Nusantara.

Nasihat tapi bukan khotbah, Mau tapi bukan menuruti,Curhat tapi bukan berkelu kesah, Jengkel tapi bukan marah, Ingin tapi bukan perintah, Pandangan tapi bukan pengarahan.

Buku catatan CEO ini merupakan tulisan seorang CEO untuk karyawannya. Tetapi tidak menutup kemungkinan setiap orang dapat mengintipnya apa yang terjadi di PLN. Perubahan apa yang telah dilakukan Dahlan. Simaklah isi gebrakannya. Anda akan tertawa.
Editor’s Note
Ringan dan mencerahkan
Penulis ini dikenal sebagai CEO PLN, Pemilik surat Kabar Jawa Pos

Kamis, 17 November 2011

CIPUTRA QUANTUM LEAP 2

Penerbit : Elex Media

Penulis : Dr. (HC) Ir. Ciputra

Harga : Rp. 42.800,00

Sinopsis

“Entrepreneurship harus ditanamkan dalam diri sejak usia muda.” begitulah kata Dr.(HC) Ir. Ciputra di tengah-tengah kekhawatirannya terhadap ancaman surplus tenaga kerja terdidik di Indonesia. Surplus dari tenaga kerja terdidik tersebut memang dapat menjadi sebuah Demographic Disaster.

Dengan mimpi besar dan semangat keentrepenneurannya, Dr. (HC) Ir. Ciputra mengajak Anda untuk melakukan Quantum Leap menjadi seorang entrepreneur yang mengubah Demographic Disaster menjadi Demographic Dividen Apabila kondisi seperti itu dapat tercapai, maka masalah kemiskinan dan pengangguran yang selalu bercokol di Indonesia dapat dihapuskan.

Masih bersumber pada pengalaman pribadinya, Dr. (HC) Ir. Ciputra akan memaparkan secara rinci tentang bagaimana keentrepreneuran (entrepreneurship) membuat beliau (dan sekarang Anda) mampu melakukan Quantum Leap dan meraih kesuskesan.

Sisi Lain DR (HC) Ir. Ciputra

MotivasiInspirasi

Publisher
ELEX MEDIA

Author
Yeri Vlorida-ciputra

Harga : Rp. 46.800.00

SINOPSIS
`Sesuatu yang belum pernah terungkap` merupakan kata-kata yang membuat siapa saja penasaran.
Inilah yang menjadi kunci istimewa dari buku ini, mengungkapkan sisi lain dari seorang Ciputra.
Bukan sekadar reportase biasa, buku ini mengangkat sisi lain di balik setiap peristiwa dan aktivitas Ciputra dalam keseharian maupun dalam sejumlah perjalanan bisnis ke berbagai wilayah di Tanah Air.
Menangkap makna penting dalam setiap hal, bahkan yang remeh-temeh sekalipun, kemudian dituturkan dengan bahasa yang enak dibaca, ringan, dan mengalir, membuat reportase ini semakin menyentuh sisi pribadi Ciputra.

Sabtu, 12 November 2011

Young Update Popular It's You

Komik dan Novel Grafis Korea

Penerbit : Elex Media Komputindo

Penulis : Lee Sung-ah

Harga ; Rp. 60.000

SINOPSIS
Apa yang harus kulakukan supaya terkenal? Mungkin kalian juga pernah memikirkan pertanyaan ini. Dalam hidup, teman adalah harta yang paling berharga. Kalau mempunyai teman, kamu pasti sangat bahagia, `kan?

TEROR MARRIED

Penerbit : Glitzy

Penulis : Hilal Ahmad-Lilo Rohili dkk

Harga : Rp. 30.000,-

Kapan Kawin ?! Mei! Meibi yes meibi no!

Ah, siapa sih yang nggak mau married? Sebagian besar jombloers pasti ingin mengakhiri masa lanjangnya. Tapi kawin tidak semudah membalik telapak tangan , bukan. Kadang orang tua, sodara, tetangga, kakek , nenek , teteh, paman, enggak mau mengerti kegalauan jombloers saat ditanya pertanyaan sejuta umat itu. Untungnya buku ini mengerti betul perasaan itu… Para lajang yang selalu ditanya “kapan kawin ?” menumpahkan uneg-uneg dan curhat mereka di sini. Tenang … Anda tidak sendiri. so, kapan kawin ? Gitu aja kok pusing @ 

Minggu, 06 November 2011

ILLEGAL ALIEN : TRUE STORY

PENERBIT : MEDIA KITA

PENULIS : AGUNG SURYAWAN

HARGA : Rp. 42.000,-

Ilegal Alien adalah judul buku yang merupakan karya fenomenal Agung Suryawan   yang pada saat ini masih aktif berprofesi sebagai seorang tour guide di Yogyakarta, yang ditulis berdasarkan petulangannya selama bertahun tahun hidup di Amerika sebuah negara yang penuh kebebasan.  Seperti tertulis dicatatan pengatar buku ini,  karena keinginan untuk menaklukkan USA hingga sang penulis rela meninggalkan pekerjaannya di kapal pesiar untuk berpetualang di daratan Amerika”

Alur cerita dari isi buku karya Agung Suryawan, dari awal sampai  akhir akan memberi inspirasi kepada orang Indonesia yang ingin mengubah hidupnya dari bekerja di kapal pesiar  ke daratan Amerika untuk mendapatkan pendapatan yang lebih baik, ide-ide apa yang dapat dilakukan, dan trik-trik jitu apa yang dapat dilakukan untuk itu.

Apa yang menarik dari buku ini  adalah gaya penulisan sudut pandangnya berasal dari orang Indonesia dan penggunaan  gaya bahasa yang familier yang mengandung nilai sastra yang tinggi sehingga pembaca akan dibawa ke alam petualang di Amerika yang sebenarnya, bukan saja berisi informasi seperti text berita akan tetapi juga gaya bahasa yang tidak membosankan untuk membaca buku “Illegal Alien” berulang kali.

Apabila anda mencari referensi untuk bekerja di luar negeri, atau buku panduan untuk bekerja di luar negeri, buku ini adalah buku yang sangat direkomendasikan terutama untuk mereka-mereka yang ingin bekerja di kapal pesiar, baik  yang docking di Amerika atau di luar Amerika seperti di Australia ataupun di Eropa,  inspirasinya dapat diterapkan pula oleh mereka-mereka yang ingin bekerja di segala bidang profesi  tidak hanya di USA tetapi di seluruh dunia.

Kamis, 03 November 2011

SEBUAH NOVEL : MONEY

PENERBIT : LAKSANA

PENULIS : T.ANDAR

HARGA : Rp.45.000,-

“MOG… MOG… just go to the sea!”
“MOG? Apa maksudnya?” tanya Odith pada Muja.
“OMG! You nggak tahu apa itu MOG? I tell you ya, MOG itu money-oriented girl gitu lho,” jawab Muja sambil nge-rap asal.
***
Namanya Erika, atau sebut saja Erik. Siswi SMA Mardhika yang gaul, keren pintar, dan… ehm matre. Dia adalah cewek populer yang sering menjadi tempat bergantung teman-temannya yang ogah-ogahan mengerjakan PR. Dia sumber inspirasi teman-temannya dan bla bla bla. Tapi sayang, sifatnya yang matre membuat semua kelebihannya menguap begitu saja di mata mereka. Sifat matre ternyata masih ditambah dengan kegemarannya bergonta-ganti pacar. Nah lho, hebat gak tuh!
Di tengah situasi krisis eksis, ternyata masih ada Odith yang care sama Erik. Ya, dia datang sebagai malaikat penolong. Berbagai cara ia tempuh demi mengubah karakter si Erik. Gimana caranya? Siapa saja yang dilibatkan oleh Odith dalam misi mulianya itu? Apa bener Erik akhirnya dapat pacar yang baik hati?
Ya sud, simak aja deh cerita selengkapnya dalam novel unyu-unyu yang satu ini!

THE LOVE OF SURAMADU

PENERBIT : PUSTAKAPITIKA

PENULIS :ZAINUR RAHMAN AL-QURDY

HARGA : Rp. 60.000,-

Cinta bisa hadir dalam hati siapa saja, bahkan kehadirannya nyaris tanpa perlawanan, meski terkadang membutuhkan adanya keyakinan yang begitu kuat untuk memastikan keberadaannya. Tiap orang pasti mengalami fase seperti ini dalam kehidupannya, tanpa terkecuali Habibi—tokoh utama dalam novel ini.

Proses perjalanan hidupnya yang berliku menjadikan dirinya mengambil sebuah keputuwsan untuk hidup mandiri di tengah hiruk-pikuk peradaban kota. Jatuh-bangun ketika mengejawantahkan mimpi dan harapannya tak pelak menimpa dirinya, namun ia tak putus asa. Ia terus bulatkan tekat walau pertentang ia hadapi dari sana-sini. Dan akhirnya, Tuhan menjawab doa-doa yang ia panjatkan, yakni mendapatkan apa yang ia harapkan dalam hidupnya.

THE JOSHUA FILES #3: ZERO MOMENT TITIK NOL

PENERBIT : GRAMEDIA PUSTAKA UTAMA

PENULIS : M.G.HARRIS

HARGA : Rp. 50.000,-

“Ini belum selesai.” Itulah kata-kata terakhir ayah Josh sebelum tewas di gunung bersalju. Tapi bagi Josh, semuanya sudah berakhir. Ia sudah menemukan Codex Ix—buku kuno bangsa Maya yang memuat cara menyelamatkan umat manusia dari supergelombang galaksi pada tahun 2012. Ia juga berhasil mendapatkan Gelang Itzamna—alat yang semestinya berfungsi sebagai mesin waktu.
Jadi Josh berusaha menjalani kehidupan normal. Tetapi sepertinya bahaya memang tak pernah meninggalkan Josh. Ketika berada di Brasil untuk mengikuti kejuaraan capoeira, Josh sadar musuh-musuhnya masih terus membuntuti. Dan kali ini, mereka juga mengancam keselamatan ibu serta teman-temannya.
Josh harus bertindak, dan mungkin saja ini akan menjadi titik nol baginya, awal baru dalam petualangannya mencari kebenaran.

Gramedia Balaikota Semarang selalu menyajikan yang terbaik untuk anda.