Kamis, 03 November 2011

SEBUAH NOVEL : MONEY

PENERBIT : LAKSANA

PENULIS : T.ANDAR

HARGA : Rp.45.000,-

“MOG… MOG… just go to the sea!”
“MOG? Apa maksudnya?” tanya Odith pada Muja.
“OMG! You nggak tahu apa itu MOG? I tell you ya, MOG itu money-oriented girl gitu lho,” jawab Muja sambil nge-rap asal.
***
Namanya Erika, atau sebut saja Erik. Siswi SMA Mardhika yang gaul, keren pintar, dan… ehm matre. Dia adalah cewek populer yang sering menjadi tempat bergantung teman-temannya yang ogah-ogahan mengerjakan PR. Dia sumber inspirasi teman-temannya dan bla bla bla. Tapi sayang, sifatnya yang matre membuat semua kelebihannya menguap begitu saja di mata mereka. Sifat matre ternyata masih ditambah dengan kegemarannya bergonta-ganti pacar. Nah lho, hebat gak tuh!
Di tengah situasi krisis eksis, ternyata masih ada Odith yang care sama Erik. Ya, dia datang sebagai malaikat penolong. Berbagai cara ia tempuh demi mengubah karakter si Erik. Gimana caranya? Siapa saja yang dilibatkan oleh Odith dalam misi mulianya itu? Apa bener Erik akhirnya dapat pacar yang baik hati?
Ya sud, simak aja deh cerita selengkapnya dalam novel unyu-unyu yang satu ini!

THE LOVE OF SURAMADU

PENERBIT : PUSTAKAPITIKA

PENULIS :ZAINUR RAHMAN AL-QURDY

HARGA : Rp. 60.000,-

Cinta bisa hadir dalam hati siapa saja, bahkan kehadirannya nyaris tanpa perlawanan, meski terkadang membutuhkan adanya keyakinan yang begitu kuat untuk memastikan keberadaannya. Tiap orang pasti mengalami fase seperti ini dalam kehidupannya, tanpa terkecuali Habibi—tokoh utama dalam novel ini.

Proses perjalanan hidupnya yang berliku menjadikan dirinya mengambil sebuah keputuwsan untuk hidup mandiri di tengah hiruk-pikuk peradaban kota. Jatuh-bangun ketika mengejawantahkan mimpi dan harapannya tak pelak menimpa dirinya, namun ia tak putus asa. Ia terus bulatkan tekat walau pertentang ia hadapi dari sana-sini. Dan akhirnya, Tuhan menjawab doa-doa yang ia panjatkan, yakni mendapatkan apa yang ia harapkan dalam hidupnya.

THE JOSHUA FILES #3: ZERO MOMENT TITIK NOL

PENERBIT : GRAMEDIA PUSTAKA UTAMA

PENULIS : M.G.HARRIS

HARGA : Rp. 50.000,-

“Ini belum selesai.” Itulah kata-kata terakhir ayah Josh sebelum tewas di gunung bersalju. Tapi bagi Josh, semuanya sudah berakhir. Ia sudah menemukan Codex Ix—buku kuno bangsa Maya yang memuat cara menyelamatkan umat manusia dari supergelombang galaksi pada tahun 2012. Ia juga berhasil mendapatkan Gelang Itzamna—alat yang semestinya berfungsi sebagai mesin waktu.
Jadi Josh berusaha menjalani kehidupan normal. Tetapi sepertinya bahaya memang tak pernah meninggalkan Josh. Ketika berada di Brasil untuk mengikuti kejuaraan capoeira, Josh sadar musuh-musuhnya masih terus membuntuti. Dan kali ini, mereka juga mengancam keselamatan ibu serta teman-temannya.
Josh harus bertindak, dan mungkin saja ini akan menjadi titik nol baginya, awal baru dalam petualangannya mencari kebenaran.

Gramedia Balaikota Semarang selalu menyajikan yang terbaik untuk anda.